Laman

Senin, 09 Juli 2012

SalafiDB, Sebuah Aplikasi Islam

Ada komentar   menarik yang disampaikan pengunjung blog saya ini, beliau menginformasikan Aplikasi Islam yang bagus.

Saudaraku semua muslimin di Indonesia, izinkan aku untuk memberimu tautan SalafiDB:

1. Versi Linux: http://bacasalaf.wordpress.com/2012/07/05/salafidb-sebuah-aplikasi-al-quran/
2. Versi Windows: http://bacasalaf.wordpress.com/2012/07/05/salafidb-40-versi-windows/

Ia adalah aplikasi berisi Al-Qur'an dan terjemahannya, Tafsir Ibnu Katsir, Shahih Bukhari, Shahih Muslim, Bulughul Maram, Riyadhush Shalihin, kumpulan fatwa lajnah Da'imah, dan lain-lain. Sungguh sebuah aplikasi yang mulia. Saya mengenal cara beragamanya Rasulullah dan para sahabat beliau dari sini. Saya ambil faidah yang sangat besar dari sini. Ia gratis dan saya dianjurkan untuk menyebarluaskannya. Aplikasi ini dibuat oleh ahlus sunnah Indonesia dan berisi sebagian besar tulisan-tulisan dan fatwa-fatwa ulama ahlus sunnah sehingga sangat dapat dipercaya isinya. Silakan ambil.

Saya sangat merekomendasikan aplikasi ini untuk seluruh kaum muslimin Indonesia. Sangatlah layak aplikasi ini ada di setiap komputer kaum muslimin Indonesia. Fiturnya nyaman sekali, ia punya sistem pencarian sendiri, sehingga saya bisa cari masalah yang saya alami (misalnya tauhid) dan keluar langsung hasilnya. Aplikasi ini kecil ukurannya (50 MB) dibandingkan Maktabah Syamilah yang mungkin cukup besar.

Semoga bisa diambil faidahnya.

Setelah saya buka Aplikasi ini sangat bermanfaat, semoga pembuat Aplikasi ini di Berikan Pahala begitu pun yang menyebarkannya. Semoga Dakwah Salafiyyah , dakwah yang ilmiah ini dapat tersebar dari sabang sampai merauke.

1 komentar: